Penayangan Perdana Lastarè Disambut Hangat

2025-03-03 13:30:04 | Diperbaharui: 2025-03-03 13:30:04
Penayangan Perdana Lastarè Disambut Hangat
Acara tanya jawab setelah pemutaran Lastarè (dok.Pintu Project) 

Film pendek Lastarè menyapa penonton dalam acara premiere yang diselenggarakan 27 Februari 2025 di Situbondo. Mengangkat tema perundungan dan dampaknya terhadap kesehatan mental, Lastarè menghadirkan kisah emosional yang menggugah empati sekaligus memperkenalkan keindahan dan kekayaan alam Situbondo.

Acara penayangan perdana Lastarè berlangsung semarak. Acara diawali dengan pembacaan puisi dan permainan alat musik tradisional, laras anom. 

Antusiasme penonton terlihat sepanjang acara, mulai dari pemutaran film hingga sesi diskusi yang berlangsung hangat dan interaktif. Respon positif yang diberikan menunjukkan bahwa Lastarè tidak hanya berhasil menghibur, tetapi juga membuka ruang refleksi dan dialog yang lebih luas mengenai isu yang diangkat. 

Premiere film Lastarè menjadi ajang perayaan bagi seluruh tim produksi, pendukung, serta masyarakat yang peduli terhadap isu perundungan dan keindahan lokal Situbondo. Acara yang digelar di Jasmine Meeting Room, Hotel Rosali, Situbondo ini sukses menarik lebih dari 100 penonton dari berbagai kalangan, termasuk mahasiswa, akademisi, masyarakat umum, dan seniman.

Disutradarai oleh Dinda Septy W.H. dan diproduseri oleh Uwan Urwan, Lastarè mengisahkan perjalanan batin Irfan, seorang remaja yang harus menghadapi trauma mendalam akibat perundungan yang dialaminya. Berlatar awal 2000-an, film ini membawa penonton ke dalam alam bawah sadar Irfan, memperlihatkan pergulatan emosionalnya dalam mengambil keputusan terbesar dalam hidupnya. Film ini diproduksi oleh @pintuproject.id

Para penonton Lastare di penayangan perdana (dok Pintu Project) 

Lastarè hadir berkat dukungan dari berbagai pihak, termasuk KOMiK (Kompasianer Only Movie Enthus(i)ast Klub) dan Stasiun Kopi Kang Dodik sebagai sponsor utama. Selain itu, film ini didukung oleh media partner, di antaranya kutipantau.com, gubukinspirasi.com, dianravi.com, uwanurwan.com, takanta.id, serta KOMiK. 

Tunggu kehadiran Lastarè di festival film atau tayang di kota kalian. 

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Suka dengan Artikel ini?
0 Orang menyukai Artikel Ini
avatar