Halo Harmonizers,
Tanggal 21-22 Agustus 2024 Harmonika 40 plus sukses menyelenggarakan event perdana "Ayo Piknik dan Staycation". Dari target 20 peserta, ada 10 Harmonizers yang antusias berpartisipasi membawa semangat untuk merajut kebersamaan.
Lokasi acara yang bertempat di Villa Arutala, Mega Mendung, Puncak, Bogor menjadi pilihan kami untuk bersenang-senang bersama para member Harmonika 40 Plus. Dengan lokasi yang tidak terlalu jauh dari stasiun Bogor dan tol Ciawi serta kondisi dan fasilitas villa yang memadai acara ini menjadi momen untuk bersantai sejenak dari hiruk pikuk kesibukan, sekaligus mempererat tali silaturahmi sesama Harmonizers.
Villa Arutala yang berlokasi di Mega Mendung, Puncak, Bogor ini mempunyai fasilitas berupa 5 kamar dengan 3 kamar mandi. Tersedia pula ruang tamu sekaligus ruang berkumpul dengan fasilitas karaoke dan akses WiFi yang lancar.
Event yang berlangsung selama dua hari satu malam dikemas secara sersan "serius tapi santai", juga sekaligus sebagai peluncuran atas berdirinya komunitas Harmonika 40 Plus yang bernaung di bawah Kompasiana.
Dalam suasana hangat dan akrab kami melakukan berbagai kegiatan mulai dari karaoke menyanyikan lagu-lagu nostalgia dari genre pop, rock, daerah, hingga dangdut.
Kami juga memasak bersama dan melakukan aktifitas out door seperti renang dan bermain bulu tangkis serta tentu saja membuat konten berupa video dan foto.
Kemeriahan dan keseruan acara Ayo Piknik dan Staycation bareng Harmonika 40 Plus yang telah berlalu ini juga dikisahkan ke dalam tulisan yang telah tayang baik di Kompasiana dan juga blog para peserta. Berikut tulisan Harmonizers tentang acara tersebut:
1. Sutiono
https://www.kompasiana.com/sutiono/66c74c2c34777c7148430c95/mega-mendung-pesonanya-masih-menyala
2. Sukma
https://www.kompasiana.com/sukma7219/66c8b99c34777c066e7e2472/piknik-seru-bareng-harmonika-40-plus
3. Dani
https://nimadesriandani.wordpress.com/2024/08/25/harmonika-40-staycation-yang-seru/
4. Diah Woro
5. Hida
6. Muthiah
https://www.kompasiana.com/empuratu/66cd8e69ed64154c7a62e8b3/piknik-ala-harmonika-40
7. Irwahyudi
8. Elisa Koraag
Event perdana ini adalah langkah awal dari banyak kegiatan positif Harmonika 40 plus yang akan datang. Kedepannya, dengan semangat kebersamaan, kami berharap komunitas Harmonika 40 Plus ini menjadi wadah yang bermanfaat dan menginspirasi bukan hanya bagi Harmonizers, membernya tapi juga pembaca Kompasiana dan memberi manfaat nyata.
Kami menyadari bahwa mungkin masih ada kekurangan dalam pelaksanaan acara ini, untuk itu kami mohon maaf.
Tak lupa kami menghaturkan terima kasih atas pengertian dan dukungannya untuk Harmonizers yang telah berkenan hadir di acara perdana kami. Juga terima kasih luar biasa kepada Kompasiana dengan dukungannya berupa merchandise.
Terima kasih juga untuk Harmonizers yang berhalangan hadir yang sudah mendukung sejauh ini. Mari bersama-sama menciptakan momen berharga dan merayakan usia 40 plus dengan penuh makna. Ada saran mau bikin acara apa selanjutnya? Share di kolom komen, ya.
Harmonika 40 Plus: Menulis dengan Harmoni, Berkarya tanpa Batas
Salam harmoni.