Rumah tidak jadi begitu saja. Gedung yang tinggi tidak langsung menjulang ke angkasa. Semua bermula dari peletakan batu pertama. Jika membagikan harta, maka harta itu terlihat berkurang secara fisik meski sesungguhnya bertambah. Tapi jika membagikan ilmu, maka dijamin ia akan terus bertambah. Yang dibagikan senang, yang membagikan terus ingat akan ilmunya dan semuanya gembira.
Kegiatan pertama Motivasiana besok akan berkolaborasi dengan SUKA TV (Sunan Kalijaga TV), sebuah TV Komunitas di lingkungan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang akan membagikan ilmu bersama adik-adik dalam berbagai usia di lingkungan TPA Masjid An-nur.
Jika sebaik-baik manusia adalah pribadi yang bermanfaat untuk orang lain, maka sebaik-baik ilmu adalah ilmu yang diajarkan dan diamalkan.
"Motivasiana, Mulai dari Diri Sendiri untuk Membangun Negeri"