Mereka yang Menghayati Sentuhan Hospitality dalam Puisi

2023-07-20 05:01:14 | Diperbaharui: 2023-07-20 06:24:21
Mereka yang Menghayati Sentuhan Hospitality dalam Puisi
Kenang, kenanglah kenangan abadi (foto CL Patterson)

Senyum Di Balik Meja

Kreator Asyera Dhina, puisi favorit dalam “Puisi Hospitality”Hotelier Writers.

 

Nama indah yang ku baca pada papan nama di seragam wanita di balik meja

Gadis cantik menyapa dengan ramah

Tak sedetik pun senyum hilang dari pandangan

Menenangkan kalbu, menyematkan asa

 

Entah berapa lama ia berdiri di sana

Di balik meja rapih bertemankan pernak pernik kehidupan

Sejamkah dua jam kah?

Aku mencoba menerka namun yang ku tahu senyumnya tetap sama sejak awal bertemu

 

Sejuta kesan dalam pandangan

Suka duka tertulis pada kisahnya

Tamu jutek, menyebalkan, ramah, lucu

Ehm, sepertinya sudah banyak ia temui

Aku mungkin satu diantara sejuta bintang di langit yang memberi kisah padanya di hari ini

 

Hi Ibu cantik, terima kasih sudah menunggu

Ia menyapaku, usianya mungkin tak jauh beda

Terlihat anggun penuh tata krama

Mengucap sapaan dari hati ke hati yang susah dijelaskan dalam beribu kata

 

Di balik meja, ada senyum yang tak pudar

Jemari yang tampak menari, entah apa yang ia tulis

Namun hal pasti ia adalah Melati, gadis cantik yang menyapaku siang tadi di Blue Sky Balikpapan

 

Pengumuman pemenang lomba cipta “Puisi Hospitality”.

Mereka yang menghayati sentuhan hospitality dalam puisi:

1.       Nina Sulistiati: Selasar Cinta Blue Sky

Menginap 1 (satu) malam di Studio Room termasuk makan pagi 2 orang di Blue Sky Hotel Balikpapan. Berlaku sejak pengumuman pemenang hingga 30 September 2023.

2.       Suprihadi Spd: Merindukan Langit Biru

Menginap 1 (satu) malam di Executive Room termasuk makan pagi 2 orang di Blue Sky Hotel Balikpapan. Berlaku sejak pengumuman pemenang hingga 30 September 2023

3.       Fatmi Sunarya: Incognito, Selamat Berpisah

Menginap 1 (satu) malam di Business Room termasuk makan pagi 2 orang di Blue Sky Hotel Balikpapan. Berlaku sejak pengumuman pemenang hingga 30 September 2023.

2 (Dua) Puisi favorit:

Masing-masing mendapat Voucher Meals senilai IDR. 250k, berlaku di seluruh outlet restoran Blue Sky Hotel Balikpapan + Gopay IDR 100k

  1.       Asyera Dina: Senyum Di Balik Meja
  2.       Rina Adityana: Hotel Pagiku
Room voucher Blue Sky Balikpapan (foto CL Patterson)

Puisi terbaik dan favorit akan dibukukan oleh Penerbit Galuh Patria – Yogyakarta. Penanggung jawab redaksi, Direktur, Dosen, Kompasianer Alip Yog Kusnandar dibantu Editor Amin Fadlilah.

Terima kasih kepada Hotelier General Manager Danuri Efendi, atas partisipasi Blue Sky Hotel Balikpapan – Kalimantan Timur, sponsor dalam event spesial ini.

Terima kasih kepada seluruh peserta. 

Para pemenang silahkan menghubungi Admin W/A 081286158789. IG hotelier.writers2023

 

Incognito, selamat berpisah sayang

Biarlah sendiri menyusun memori

Dari balik bening kaca hotel berbintang

Kenang, kenanglah kenangan abadi

(Sebait puisi, Kreator Fatmi Sunarya dalam Puisi Hospitality)

Salam hospitality

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Suka dengan Artikel ini?
6 Orang menyukai Artikel Ini
avatar
mantap
2023-08-16 08:33:03
keren
2023-07-27 21:28:39
Selamat sore, seluruh hadiah telah dikirimkan ke alamat pemenang. Kecuali Pemenang ke-3 masih di titip di Hotel Blue Sky Balikpapan. Terima kasih kepada para peserta. Salam hospitality
2023-07-27 14:48:25
Alhamdulillah.
2023-07-20 19:27:15
Congratulation!
2023-07-22 09:43:31