7 Film Italia Pilihan di ITAFF 2025

2025-04-24 17:23:42 | Diperbaharui: 2025-04-24 17:23:42
7 Film Italia Pilihan di ITAFF 2025
Yuk nonton film Italia (dok. KOMik/Khun) 

Italian Film Festival (ITAFF) 2025: Venice In Jakarta kembali hadir dan masih bermitra untuk kedua kalinya dengan Venice International Film Festival. ITAFF akan berlangsung 22—27 April 2025 di Jakarta dan Yogyakarta.Seluruh pemutaran film dapat disaksikan secara gratis.

ITAFF 2025 menghadirkan 7 film yang sebelumnya tayang Venice International Film Festival.

Beberapa film panjang dan pendek Indonesia berhasil lolos kurasi Venice International Film Festival. Opera Jawa (Garin Nugroho, 2006) menjadi film panjang Indonesia pertama yang tayang dalam gelaran tersebut.

Sementara Maryam (Sidi Saleh, 2014) menjadi film pendek Indonesia pertama yang tayang secara perdana. Film berhasil menang piala Venice Horizon Awards untuk kategori Film Pendek Terbaik.

"Saya dan segenap tim juga tidak menyangka film kami bisa dipilih di Venice International Film Festival. Momen tersebut menjadi pengalaman yang berharga bagi segenap tim Maryam,” kata Sidi Saleh, sutradara film Maryam sekaligus dosen yang turut hadir di konferensi pers ITAFF.

Berikut adalah film-film yang tayang di Italian Film Festival 2025: Venice In Jakarta:

1. The Time It Takes (Il tempo che ci vuole) - 2024 (13+)

2. The Wayward Wife (La Provinciale) - 1953 (13+)

3. Sicilian Letters (Iddu) - 2024 (21+)

4. The Story of Frank and Nina (La Storia del Frank e del Nina) - 2024 (17+)

5. The American Backyard (L’orto Americano) - 2024 (17+)

6. Feeling Better (Nonostante) - 2024 (13+)

7. Dry (Siccità) - 2022 (17+)

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Suka dengan Artikel ini?
0 Orang menyukai Artikel Ini
avatar