Kotekatrip-5: Kolab Koteka & KPK, One Day Trip ke Baduy Luar
Setelah jalan-jalan, makan di sini (dok- Koteka/Canva)

Kotekatrip-5: Kolab Koteka & KPK, One Day Trip ke Baduy Luar

Mulai : Sabtu, 22 Juli 2023 07:20 WIB
Selesai : Sabtu, 22 Juli 2023 18:30 WIB
Suku Adat Baduy desa Kanekes, Leuwidamar, Banten
Baduy Luar
00
00
00
00
Hari Jam Menit Detik
7 Peserta Mendaftar

Hi, Koteker dan Kompasianer.

Apa kabar, masih sehat dan bahagia?

Kotekatrip-4 bersama Ketapel di Ecopark Tebet berhasil diselenggarakan dengan lancarrrr. Seru banget ternyata piknikan bareng orang-orang yang juga tertarik dunia dubbing dan baca puisi, nih. Terima kasih kepada sang dubber Utami Isharyani Putri yang telah menjadi narsum sharing pada trip itu. Pasti ada wawasan dan info baru yang didapat, termasuk relax di tempat terbuka seseru Ecopark.

Terima kasih kepada ketua Ketapel, mbak Denik atas kerjasamanya dan tentunya, semua peserta yang hadir. Usai kerjasama dengan Komunitas Tangerang Selatan, Komunitas Traveler Kompaisana mau kolaborasi dengan big brother, KPK aka Komunitas Penggila Kuliner.

Sekarang, rasanya kalau nggak ngajak kalian jalan-jalan lagi, Mimin geraaaahhhh.

Petjahhhhh, deh ….

Mimin mau mengundang temen-temen semua untuk ramai-ramai mendaftar di acara Kotekatrip-5 ke Baduy pada:

  • Hari/ Tanggal: Sabtu, 22 Juli 2023
  • Pukul: 07.20 – 18.30 WIB
  • Acara: Kotekatrip-5: kolaborasi Koteka dan KPK, one day trip ke wisata budaya, Suku Adat Baduy desa Kanekes, Leuwidamar, Banten
  • Kuota: 10 orang
  • Fasilitas: Free transport selama acara dan free 2 x makan.

Kalian pasti sudah ngiler membayangkan keseruan di Kampung wisata yang merupakan salah satu cermin wonderful Indonesia dan Indonesia kaya. Mulai dari hiking sekitar 1,5 jam, menikmati keindahan alam, keramah-tamahan penduduk lokal dan kuliner nendangnyaBuruan daftar, siapa tahu kalian beruntung tercyduk sebagai 1 dari 10 peserta. Dari Koteka ada admin Ednadus yang siap menemani kalian. Dari KPK, ada bos Madyang si Rahab Ganendra. Hap hap hap!

Baiklah. Yang berminat mendaftar silakan menyimak persyaratan dan ketentuan sebagai berikut:

1.     Tekan kolom “DAFTAR“ di artikel TEMU ini dan tulis pesan “DAFTAR“ di kolom komentar jika perlu.

2.     Isi data pribadi kalian di https://forms.gle/P47a2JEb2b8sJbAw8

3.     Follow akun Koteka di sini dan KPK di sini (TEMU di Kompasiana.com) dan instagram milik Koteka @kotekasiana dan @kpkkompasiana, bergabung di group Facebook Koteka @Komunitas Traveler Kompasiana dan @KPK – Kompasianer Penggila Kuliner

4.     Menulis reportase di Kompasiana.com minimal 500 kata dengan tag; kotekatrip 5, kolaborasi Koteka dan KPK, go to Kampung Baduy, wonderful Indonesia, pesona Indonesia, Indonesia kaya.

5.     Menayangkan foto atau video liputan acara di insta story dan atau insta reel kamu dengan tag: kotekatrip 5, kolab Koteka dan KPK, go to Kampung Baduy, wonderful Indonesia, pesona Indonesia, Indonesia kaya.

6.   Jika pendaftar melebihi kuota, akan dipilih panitia dari Koteka dan KPK sesuai kriteria seperti: sopan dan mampu membawa diri, berbadan kuat dan jiwa yang sehat, memiliki medsos, mencintai Indonesia dan bersedia memenuhi persyaratan tersebut di atas (1-5). Peserta terpilih akan dihubungi via Whatsapp dan tergabung dalam WA group untuk komunikasi pra dan pasca acara.

Tunggu apa lagi? Kuota terbatas, gasss pol! Cek kalender kalian dan kami tunggu di kolom pendaftaran.

“Ke Bogor jangan lupa mampir ke istana. Di Bogor ada bunga Raflesia. Bersama Komunitas Traveler Kompasiana, kita bangkitkan pariwisata Indonesia.“ (Menparekraf RI Sandiaga Uno, Kotekatalk-83, 2 April 2023).

Jumpa Segera di Baduy Luar.

Salam Koteka. (GS)

 


Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Suka dengan Artikel ini?
3 Orang menyukai Artikel Ini
avatar
terima kasih yang sudah mendaftar, silakan cek informasi pengumuman di artikel berikutnya. Selamat yang terpilih. Dengkulnya pasti tambah kuatttt.
2023-07-14 17:14:27
daftar
2023-07-12 06:32:54
done daftar,min..semoga keangkut
2023-07-11 07:38:22