Keluarga Pulpen bersyukur, Pertemuan Pulpen III, Tip Menulis Cerpen - Penggunaan EYD dalam Menulis Cerpen, dapat berjalan dengan baik. Menghadirkan pemateri Ibu Siti Farihah, M.Pd., Guru Bahasa Indonesia SMA N 3 Rembang (yang juga anggota Komunitas Kompasianer Pendidik), pertemuan berlangsung meriah dan lancar.
Bagian demi bagian dari PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia), dulu namanya EYD, dibabar dan dijelaskan dengan sebaik mungkin. Tanya jawab berlangsung pada sesi kedua. Pertemuan dihadiri kurang lebih 20 sampai dengan 25 orang.
Kiranya ilmu yang telah diperoleh dapat semakin memperlengkapi Keluarga Pulpen dalam menulis cerpen dengan sebaik mungkin. Sampai jumpa pada Pertemuan Pulpen selanjutnya.
Salam.